Tanpa terasa, blog mendrofa.com kini sudah memasuki usia yang ke-12 tahun tepatnya pada tanggal 30 April 2019 lalu, usia yang lumayan panjang. Domain mendrofa.com saya daftarkan pada tanggal 30 April 2007 di tengah tingginya euforia ngeblog di tanah air, di saat yang bersamaan saya sedang giat belajar oprek Content Management System (CMS) seperti WordPress, Joomla dan sebagainya.
Imbas dari aktifitas ngeblog dan keranjingan oprek CMS, ditambah pengalaman dan keluhan yang dialami ketika berlangganan domain dan hosting di beberapa registrar dan provider hosting (domain dan hosting mendrofa.com beberapa kali pindah), akhirnya timbul ide untuk meluncurkan usaha pendaftaran domain, penyewaan hosting dan desain website yang beralamat di www.duada.com sejak 26 Juni 2010.
Meskipun dalam 5 tahun terakhir blog mendrofa.com jarang diupdate, rasanya hampir mustahil menonaktifkan blog ini apalagi domainnya tidak diperpanjang, mengingat "sejarah panjangnya" serta email utama saya dihost di domain mendrofa.com ini.
Untuk pertama kalinya engine blog mendrofa.com akhirnya berubah dari WordPress ke Blogger. Tema atau template juga ikut mengalami perubahan dengan menambah beberapa kategori, adanya penambahan slider yang kini dinamis, memunculkan kembali fitur "breaking news" namun dengan format berbeda. Semoga dalam artikel terpisah, saya akan menulis untung ruginya menggunakan engine WordPress dibanding Blogspot atau blogger.
Ikon media sosial tetap dipertahankan di bagian atas (header), memunculkan kembali fitur subscriber. Di bagian bawah (footer), ada 3 kolom yang bisa diisi dengan konten, fitur atau menu tambahan serta adanya penambahan "Photo Gallery" yang bisa digeser dari kiri ke kanan atau sebaliknya.
Fitur lain yang baru ada di blog mendrofa.com ini adalah dengan mudahnya membagikan artikel ke WhatsApp, bila mengakses via mobile device, pengunjung cukup mengklik icon WA. Silahkan menunggu artikel-artikel saya berikutnya ya guys...
0 komentar:
Posting Komentar